Get In Touch
Menara Caraka, Lantai 12, Jl. Mega Kuningan Barat, Blok E4 7 No. 1, Kawasan Mega
Kuningan, Jakarta 12950
Work Inquiries
partnership@mantappu.com
(+62) 818 0401 3060

MantaView Birthday Edition – Lukas Will Berulang Tahun ke-22!

March 10, 2023

by Nadya Christie

Momen paling berkesan sampai fun fact langka di MantaView edisi ulang tahun Lukas Will ke-22? Simak di artikel ini!

Gambar Potret Lukas Will Semasa Kecil (Sumber: Instagram @lukaswilll)
Potret Lukas Will Semasa Kecil (Sumber: Instagram @lukaswilll)

Dalam rangka memperingati ulang tahun Lukas Will yang ke-22 pada 8 Maret 2023 lalu, TeaMantappu nyiapin sesi MantaView khusus bareng talent kita yang fashionable dan punya angel’s voice ini.

Penasaran? Simak MantaView Birthday Edition – Lukas Will Berulang Tahun ke-22 di bawah ini, ya!

MantaView Birthday Edition – Lukas Will Berulang Tahun ke-22!

TeaMantappu:  Selamat ulang tahun yang ke-22, Lukas! Boleh tahu nggak, kesibukan Lukas sekarang ini lagi ngapain aja?

Lukas: Akhir-akhir ini, aku lagi banyak menghabiskan waktu bareng keluarga dan teman, juga lagi brainstorming ide baru.


TeaMantappu: Momen apa yang paling berkesan bagi Lukas di umur ke-21 tahun menuju ke-22 tahun?

Lukas: Udah bisa mandiri dan bisa kenal banyak orang hebat hanya dalam kurun waktu setahun terakhir.


TeaMantappu: Apa yang bakal Lukas lakukan di ulang tahun yang ke-22 ini?

Lukas: Aku bakal kembali ke Surabaya untuk merayakan ulang tahun bersama dengan keluarga dan teman-teman.


TeaMantappu: Apa hal biasa maupun unik yang biasa dilakukan oleh Lukas di setiap momen ulang tahun?

Lukas: Olahraga pagi HAHAHA.


TeaMantappu: Boleh sharing nggak, apa dan kapan sih momen ulang tahun yang paling berkesan untuk Lukas?

Lukas: Sejujurnya, momen ulang tahun buat aku udah jadi hal yang biasa dan udah lama nggak dirayakan—karena selama beberapa tahun ke belakang ini aku sempat tinggal di Jepang, alhasil jadi jauh dari keluarga dan teman-teman. Aku selalu mensyukuri kebersamaan untuk bisa bersenang-senang bareng teman-teman, sekaligus menerima kasih sayang dari keluarga. Menurutku, hal tersebut jauh lebih penting buat aku rasakan dan alami di momen ulang tahun.


TeaMantappu: Di edisi spesial ulang tahun ini, boleh tahu nggak, satu fun fact tentang Lukas yang nggak diketahui oleh banyak orang?

Lukas: Fun fact-nya, aku jarang merayakan ulang tahunku sendiri.


TeaMantappu: Kalau boleh pilih satu lagu yang menggambarkan perjalanan kamu selama 21 tahun, kira-kira apa nih?

Lukas: Castle on the Hill – Ed Sheeran.


TeaMantappu: Dari segi personal, apa yang ingin dicapai oleh Lukas di usia yang ke-22 ini?

Lukas: Kepingin jadi pribadi yang lebih baik dan bisa membanggakan orang tua, teman-teman, dan Bapak Manajer (*colek Benk Ian).


TeaMantappu: Dari segi karier, apa yang ingin dicapai oleh Lukas di usia yang ke-22 ini? 

Lukas: Aku pengin lebih rajin bikin konten, lebih sering berinteraksi sama kalian teMantappu, dan pengin punya niche konten baru.


TeaMantappu: Sebagai penutup nih, kalau dibolehin untuk bisa mewujudkan satu hal sebagai kado ulang tahun kali ini, Lukas mau mengajukan permintaan apa? 

Lukas: Simpel, sih. Aku pengin bisa menikmati yang namanya hidup dan membuat bangga orang banyak.

***

Sekian sesi tanya-jawab antara TeaMantappu dan Lukas Will kali ini! Semoga Lukas selalu dikelilingi oleh hal-hal baik dan apa yang diinginkan bisa terwujud, aamiin. Sampai jumpa di MantaView edisi berikutnya!

Referensi

Instagram @lukaswilll

Media Sosial Lukas Will

Tiktok @lukaswilll

Artikel tentang Lukas Will

Keseruan Lukas Will Merayakan Valentine’s Day Meskipun Jomlo
Kenalan dengan Lukas Will, Tiktokers yang Baby Face
Read more: MantaView Birthday Edition – Lukas Will Berulang Tahun ke-22!

Recent Posts

WenJelajah: Proyek Owen Eksplorasi Lingkungan di Indonesia

WenJelajah: Proyek Owen Eksplorasi Lingkungan di Indonesia

Owen, selepas lulus dari Avans University of Applied Sciences di Belanda, kini punya proyek baru, WenJelajah, yang mengajak kita mengeksplorasi kekayaan alam Indonesia. Dalam perjalanan pertamanya ke Sumba, Owen menyaksikan inovasi ramah lingkungan di Paud Efata, sekolah yang dibangun dari sampah plastik yang didirikan Rumah Lukis Erika. Melalui WenJelajah, Owen mengajak generasi muda untuk lebih peduli terhadap lingkungan dan mengenal keindahan alam Indonesia. Yuk, simak keseruannya!

Hari Terakhir Yusuke di Indonesia: Rating Wisata Kuliner di Sekitar Kos

Hari Terakhir Yusuke di Indonesia: Rating Kuliner di Sekitar Kos

Yusuke menghabiskan hari terakhirnya di Indonesia dengan mencicipi berbagai makanan enak di sekitar kosannya. Dari sarapan bubur ayam hingga makan siang bakmi, ia berbagi pengalamannya mencoba kuliner Indonesia. Dalam artikel ini, Yusuke juga memberikan rating untuk setiap makanan yang ia coba, serta berbagi kesan tentang kebudayaan dan lingkungan sekitar yang ia temui. Baca pengalaman serunya menjelajah kuliner Indonesia sebelum kembali ke Jepang!

3 Kebiasaan Unik Orang Korea Versi Jang Hansol

3 Kebiasaan Unik Orang Korea Versi Jang Hansol

Kenali tiga fakta unik kebiasaan orang Korea yang dibagikan Jang Hansol! Dari keheranan mereka melihat orang Indonesia makan nasi goreng dengan es campur, kebiasaan nonton drama Korea yang beda, sampai tradisi sikat gigi setelah makan siang di kantor. Simak selengkapnya untuk tahu serunya perbedaan budaya Indonesia-Korea di artikel ini!